Akhirnya Nonton Konser

Ceritanya sudah buat draft dengan judul “Kangen Nonton Konser” yang merupakan efek nonton ulang video konser One Ok Rock. Biasalah ternyata cuma mentok di draft tanpa publish. Eh ngga lama berselang (1 atau 2 minggu mungkin?) saya mewujudkan kekangenan itu dengan beneran beli tiket konser kurang dari 24 jam sebelum artisnya tampil! Hahaha.

Kok bisa syl? Ya bisaa karena kebetulan artisnya Kahitna. Perdana nonton konser setelah vakum 2 tahun lebih karena pandemi. Maju mundur sebenarnya mau nonton, cuma karena wara wiri tiket (yang paling murah) sold out, jadi ngga maksa juga. Beruntungnya tiket dijual kembali H-1 walaupun jadi lebih mahal dari harga pelepasan pertama.

Ngga pake nanya nanya teman, impulsif aja beli tiket sendiri, terus nontonnya pun juga sendiri, hahahaha. Duduk di bangku zona atas walaupun dapat tengah panggung, kanan kiri blaas kosong sampai akhirnya ditempati oleh penonton lain yang ingin merekam acara dari jarak lebih dekat.

Sebenarnya saya sudah dapat beberapa kesempatan nonton Kahitna saat kondangan. Melihat dari jarak kurang dari 1 meter terus sekarang dibela belain melihat dari jarak berpuluh meter jauhnya 🤣. Gapapa, karena ngga ada bosannya saya menonton live performance mereka dengan lagu lagu yang sudah ngga asing bagi anak 90-2000 an.

36th Anniversary Kahitna

Hebatnya mereka itu ya, walaupun dikategorikan artis yang tidak lagi muda, fisiknya luar biasa loh. 3 vokalis dari Kang Hedi, Bang Carlo dan Mas Mario masih sanggup bernyanyi sambil menari dengan dress code warna warninya (geng cowok cewek kue sebagai penonton). Gemes banget ngeliat mereka menari walau ada aja salah gerakan tapi ngga mengurangi performa keseluruhan.

Lagu lagu yang dibawakan tentunya buat saya dan yang lainnya sukses menyanyi ala karaokean saat konser. Badan yang tak berhenti bergerak saat menyanyikan lagu Cerita Cinta (my all time favourite!), Katakan Saja, Setahun Kemarin, Cantik dan suara nyanyian paling keras dari hati saat mereka membawakan Andai Dia Tahu dan juga Aku, Dirimu, Dirinya.

Belum lagi dengan kehadiran Monita Tahalea dan Tiara Andini sebagai bintang tamu yang membawakan lagu Tak Mampu Mendua dan Cinta Sendiri. Terpatah hati saat ikut bernyanyi bareng mereka berdua ;). Duh memang ya lagu lagu Kahitna itu bisa menemani kita di kala senang maupun sedih karena cinta.

Terima kasih ya Kahitna atas pertunjukan yang luar biasa menyenangkan, like Mario said, nonton live performance Kahitna itu setengah konser, setengah stand up comedy (Kang Hedi mah the best 🤣🤣). Ngga cuma mengobati kangen nonton konser dengan ikut bernyanyi, tetapi juga bisa menimbulkan kembali moment yang dilalui saat mendengarkan lagu mereka.

36th Anniversary Kahitna

Oiya, saya sudah bilang belum sih kalau mereka konser ini di tanggal 6 Agustus?

33 tahun di Anniversary ke-36 Kahitna.

Alias, ini loh alasan terbesar saya beli tiket sendirian, saya mau kasih kado buat diri saya sendiri soalnya, hahahaha.

 

9 Comments Add yours

  1. Beo says:

    Lu di twitter tuh maksudnya tiket konser kahitna? Haha. Selamat ulang taun neng, semoga lancar rezeki, sehat selalu

    1. presyl says:

      Bukaaan, itu sih udah lewat. Konser seventeen bud, ya Allah gue war barengan sama bot 🥺.

      Btw terima kasih ucapan dan doanya bud, diaminkan semua doa yang baik baik

  2. Dita says:

    First of all, happy belated birthday!!! Semoga sehat2 dan berkah umurnyaaa.

    Second of all, iri bangetttt, Kahitna ini salah satu wishlistku yang belum kesampaian huhu.

    1. presyl says:

      Aamiin, thank you Dit!
      Yukk bisa yuk, semoga nanti ada kesempatan buat Dita nonton Kahitna secara langsung, aamiin

  3. amijasmine says:

    Happy birthday,senangnya bisa nostalgia sama lagu Kahitna.

    1. presyl says:

      Thank you, iyaa nih senang banget bisa nonton mereka lagi 😆

  4. Novriana says:

    Waaa happy belated birthday, Presyyl 🎉🎉🎉
    Semoga umurnya makin berkah, dimudahkan semua urusannya, aamiiin…

    1. presyl says:

      Aamiin, makasih mba Nov 😆😆

  5. Band legendaris yang jamannya Delta dan Nuanasa Musik masih tayang di RCTI, hehehe

Leave a reply to presyl Cancel reply